Sabtu, 29 Januari 2011

Makna Senyuman

     Senyuman itu bisa menjadi sebuah misteri. Ia bisa bermakna ganda. Senyuman bisa diartikan pihak lain sebagai persetujuan, ajakan, penolakan bahkan hanya sekedar basa-basi. Senyum yang dilakukan secara asal-asalan bisa jadi tidak direspon secara baik bahkan bisa mengganggu isi pembicaraan. Misalkan senyuman yang berlebihan atau tidak melihat pihak yang diajak senyum sehingga senyum itu bagaikan angka, bisa berarti 10-9-8....atau bahkan sampai nol dalam menunjang keefektifan interaksi dan pencapaian tujuan.
     Lantas, sudahkah dalam name card atau ID card anda (bila anda sebagai karyawan) sudah diisi dengan photo wajah anda yang disisipi senyum simpul yang menawan dan memperkuat nilai anda di dalam setiap interaksi atau jati diri anda. Evaluasilah photo anda secara cermat agar tampilan anda bisa dilihat publik dengan suasana senang dan memberikan tanda (sign) yang positif. Photo diri yang baik adalah bila wajah dan senyum anda bisa saling melengkapi (positiveness your personality). Baru kemudian mulailah melakukan evaluasi terhadap wujud senyuman dalam keseharian yang bisa diawali dari kegemaran bercermin sebelum acting dalam pergaulan sosial atau kerja senyatanya
     Setiap SDM sebaiknya selalu disadarkan baik melalui internal brefing ataupun pelatihan bahwa dirinya memiliki potensi dan tanggung jawab dalam setiap interaksi pelayanan kepada konsumen atau pihak-pihak lain. Karena masing-masing dirinya itu unik, maka mulailah dari wujud photo diri dengan senyum manisnya sampai pada interaksi rutin. Unsur senyuman perlu senantiasa disadari dan dikendalikan secara reflektif yang kreatif. Artinya dalam berbagai situasi komunikasi, unsur senyuman harus selalu menyertainya yang dikelola atau disesuaikan dengan situasi dan kondisi lapangan.
     Senyuman dalam menghadapi complain akan beda dengan senyuman dalam memberikan ucapan terima kasih kepada konsumen. Intinya makin situasi itu rumit dan kurang menguntungkan, maka olahan senyuman perlu dibuat kreatif dan lebih dominan agar situasi tidak bertambah buruk. Cobalah olah berbagai model senyuman anda. Senyum itu ibadah dan bila kreatif dalam menampilkan senyum, maka rejeki tambahan hasil senyuman akan lebih optimal. Semoga

Kamis, 20 Januari 2011

Ajari Aku Ikhlas

Saat Langkah Ini terhenti..
Kutengok apa yang terjadi..
Menatap langit kelabu penuh dengan kegelapan..
Kelam, hitam, mencekam…..

Tuhan…..
Kenapa Hari-hariku selalu berlumur kemalangan..
Menjalani, menerima, dan mencoba Ikhlas telah kulakukan..
Mengapa masih saja langit itu terlihat mendung..
Sepintas dan selamanya tak pernah kuanggap……


Aku ingin seperti mereka..
Aku ingin menjadi seperti mereka..
Tapi ini aku, aku bukan mereka..
Tuhan….
Jika engkau masih takdirkan aku ada..
Aku ingin jadi yang terbaik diantara yang baik..
Aku ingin jadi manusia beriman diantara para mukmin….

Jauhkan fikiran ini dari kekalutan..
Rendahkanlah diri ini dari kesombongan..
Dan selalu istiqomahkan hati ini dengan ketulusan..
Hanya Untuk-Mu dan Agama-Mu..
Sesungguhnya aku ingin Berkorban…..

Selasa, 18 Januari 2011

Harapan

Dalam gelapnya malam…
Maka sinarilah aku dgn cahaya kasihmu…

Dalam sunyinya hari-hariku…
Maka ramaikanlah dengan canda tawamu…

Dalam dinginya badanku…
Maka hangatkanlah dgn selimut cintamu…

Dalam setiap tidurku…
Maka datanglah dalam mimpiku…

Karna hanya kamulah yg bisa melengkapi hidupku…
Hanya kamulah yg bisa membawaku ke dalam kebahagiaan dunia akheratku…

Jumat, 14 Januari 2011

Arti Semua Ini

Saat pertama ku melihatmu..
Entah apa yang ada d hati ini..
Mungkinkah aku jatuh hati padamu..
Ataukah hanya rasa ingin memilikimu..
Terdiam saat semuanya berlalu..
Ku merasa terlalu cepat untukku memilikimu
Namun ini kenyataanya..
Bahwa kau tak lagi di sisi..

Terurai air mata ini…
Mengingat semua masa – masa indah dulu..
Yang menjadi sebuah kenangan
Dan akan ku simpan dalam hatiku..
Ku akui ku masih menginginkanmu…
Tak sanggup ku hidup tanpa cintamu..
Tapi apalah arti semua ini..
Bila engkau tak lagi bersamaku…

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Rosyid A | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | GreenGeeks Review
Chrome Pointer